Andai Saja Ada Confero Matik
23/10/2017 | Mobilmo.com
Muncul pertama dengan produk perdananya Confero S, Wuling mendapat respon positif di pasar otomotif dalam negeri. Menggunakan basis Hongguang di negara asalnya, China, penjualan Wuling Confero S sudah mencapai angka 2.212 unit.
Jangan bandingkan dengan merek kompetitor, Xpander. Sama-sama meluncur di ajang GIIAS Agustus 2017, low MPV terbaru dari Mitsubishi ini sudah terjual lebih dari 23.000 unit hingga saat ini. Cukup bisa dimaklumi selisih yang begitu jauh. Mitsubishi adalah pabrikan raksasa yang sudah malang melintang di industri otomotif nasional. Pengalamannya tentu berbanding jauh dengan Wuling yang baru tahun ini meluncurkan Confero S sebagai produk perdana.
Angka penjualan yang mencapai 2.212 unit cukup membanggakan dan tent saja sangat menarik dibahas. Penjualan sebanyak itu, Wuling hanya mengandalkan satu model yaitu Confero (tiga varian) dan satu pilihan transmisi yaitu manual. Publik banyak yang berandai-andai dengan munculnya Confero matik atau transmisi otomatis. Bukan tidak mungkin penjualan akan mengalami peningkatan yang cukup banyak mengingat kecenderungan masyarakat kini sudah mulai beralih pada hal-hal yang serba otomatis, termasuk dalam berkendara.
Berkaitan dengan hal tersebut, Cindy Cai selaku Vice President of VSSM Wuling Motors juga mengakui banyak konsumen yang menanyakan kehadiran Confero transmisi matik. Dia menjelaskan kalau pihak Wuling sudah menuju ke arah itu dan butuh waktu yang tepat.
“Kami sadar kebutuhan masyarakat Indonesia terhadap mobil matik semakin meningkat. Kami sedang mempelajari juga ke depanya ada varian tersebut, hanya saja tidak secepat itu, alias butuh waktu,” kata Cindy, Sabtu (21/10/2017) lalu.
Cindy tidak menjelaskan secara detail berapa lama waktu yang dibutuhkan dan kapan waktunya Confero matik diperkenalkan. Tapi intinya rancangan ke arah itu sudah ada dan masih dalam tahap desain. Jadinya kapan dan dijualnya kapan, dia tidak menjelaskan.
“Jadi masih dalam rencana, dan produknya masih di desain, jadi belum tahu kapan peluncurannya,” tambah Cindy.
Sekedar informasi tambahan, di negeri asalnya, basis dari Confero S, yaitu Hongguang memang tidak memiliki varian dengan transmisi otomatis. Hal ini mungkin yang masih diperhitungkan oleh Wuling. Sebab untuk menghadirkan varian baru, butuh pengembangan dan investasi yang cukup besar.
CARI BERITA
Berita mobil populer
Review mobil populer
Spesifikasi Mobil Suzuki Karimun Wagon R Blind Van 2015 : Kendaraan Pekerja Keras Dengan Kargo Luas
Review Toyota Avanza 2008 : Mobil MPV Keluarga Dengan Kaki-Kaki Yang Sangat Baik
Spesifikasi Mobil Daihatsu Taft 1996 : Mobil 90-an Bisa Untuk Bernostalgia
Spesifikasi Mobil KIA Sedona 2016 : MPV Premium Temani Perjalanan Bersama Keluarga