Ikuti Program Cuci Gudang Chevrolet, Ada Diskon Besar-Besaran Lho
06/11/2019 | Abdul
Untuk saat ini, model kendaraan Chevrolet meliputi Chevrolet Trax, Spark, Trailblazer dan Colorado. Yang bikin heboh adalah, pada program cuci gudang Chevrolet terdapat diskon besar-besaran, sehingga para peminat mobil ini dapat membelinya dengan harga yang lebih murah.
Chevrolet hengkang dari pasar otomotif Indonesia
>>> Baca Juga, Ada Hadiahnya Lho, Ikuti Program ‘Servis Setiap 6 Bulan’ Dari Toyota
Pada program tersebut, untuk mobil Chevrolet Spark yang sebelumnya dibanderol dengan harga Rp. 200,5 juta kini menjadi Rp. 160,5 juta. Jumlah tersebut mengalami penurunan sebesar Rp. 40 juta. Sementara untuk mobil SUV Chevrolet yakni Trax dihargai Rp. 238,5 juta, diskon yang diberikan adalah Rp. 80 juta karena sebelumnya harganya adalah Rp. 318,5 juta.
Berlanjut pada Trailblazer, harga sebelumnya adalah Rp. 424,5 juta dan mendapat potongan Rp. 56 juta sehingga menjadi Rp. 480,5 juta. Untuk yang terakhir adalah Chevrolet Colorado, harga awal 549,5 juta dan diberikan diskon sebesar Rp. 75 juta sehingga menjadi Rp. 474,5 juta. Tentunya dengan adanya program cuci gudang Chevrolet ini dapat memberi kesempatan bagi masyarakat yang menginginkan mobil tersebut bisa membelinya dengan harga lebih terjangkau.
“Kami memberikan penawaran terbatas kepada masyarakat Indonesia melalui program ‘Chevrolet Cuci Gudang’ yang dimulai sejak Jumat, 1 November 2019. Ini merupakan kesempatan sangat langka dan tidak akan pernah ada lagi yang dapat dinikmati konsumen," ujar Donald Rachmat selaku General Director GM Indonesia dalam siaran persnya yang diterima Forum Wartawan Otomotif (Forwot), Senin (4/11/2019).
Pada momen ini menjadi salah satu kesempatan bagi seseorang yang ingin mempunyai kendaraan impian dengan harga lebih murah.
>>> Ingin membeli mobil bekas terbaik di pasaran? Dapatkan informasinya di sini
Mumpung cuci gudang, ayo buruan beli
"Bagi Anda yang ingin memiliki kendaraan Chevrolet, ini merupakan waktu sangat tepat untuk membawa pulang mobil impian Anda dengan harga yang tak pernah dibayangkan sebelumnya,” katanya.
Hal yang perlu diacungi jempol adalah pihak GM Indonesia akan tetap menjamin terkait kebutuhan layanan suku cadang dan purna jual para konsumennya meskipun telah memutuskan untuk hengkang. Untuk melakukannya, pihak GM akan melakukan kerja sama dengan ASO (authorize Service Outlet) di seluruh Indonesia. Jadi dalam hal perawatan atau hanya pengecekan maupun perbaikan serta pembelian fast moving spare parts dapat mengunjungi ASO. Bahkan layanan Warranty juga tersedia di sana. Jadi jangan takut untuk membeli mobil dalam program cuci gudang Chevrolet tersebut.
>>> Beragam berita informatif dunia otomotif hanya di Mobilmo
Berita sama topik
-
11/09/2021 | Abdul
Program Quick Maintenance Dikembangkan Honda, Layanan Cepat Tanpa Antri
Program Quick Maintenance sedang dikembangkan Honda. Terdapat fasilitas layanan cepat yang memungkinkan pemilik mobil tidak antri saar perawatan berkala. Namun hal tersebut ditujukan pada semua model dengan kilometer 10.000 - 100.000.
-
12/08/2021 | Abdul
Membeli Mobil Baru Honda Bulan Agustus Bisa Bebas Biaya!
Membeli mobil baru Honda di bulan Agustus ini bisa menjadi waktu yang tepat. Karena pihak Honda menawarkan beragam program menarik yang dapat memberikan keuntungan bagi customer. Segera hubungi dealer Honda terdekat.
-
09/03/2021 | Abdul
Jangan Sampai Kelewat, Ada Program Menarik Honda Di Maret 2021
Program menarik Honda ditawarkan pihak Honda untuk masyarakat di Indonesia. Meskipun begitu, program tersebut hanya ditawarkan hanya pada periode Maret 2021 saja. Jadi buruan ikutan mumpung masih di awal bulan.