Hino Buka Dealer Baru 2018 Di Ciputat Tangerang Selatan

10/02/2018 | Mobilmo.com

Demi mendongkrak penjualan serta mempermudah dalam memberikan berbagai pelayanan kepada konsumen, Hino Buka Dealer Baru 2018 Di Ciputat Tangerang Selatan.

Hino sukses menjadi pemimpin pasar kendaraan komersial di tahun 2017. Sebagai contoh, wholesales Hino di pasar bus dari awal Januari 2017 hingga November 2017 mencapai 1.261 unit dengan market share sebesar 73 persen. Tren positif ini dilanjutkan di tahun 2018 ini. Guna mendongkrak penjualan PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) selaku agen pemegang merek (APM) Hino di Indonesia membuka dealer baru pada awal Februari 2018 di kawasan Ciputat Tangerang Selatan. Bekerja sama dengan PT Armindo Perkasa, dealer baru yang berlokasi di Jalan Ir. H. Juanda no. 62 Pisangan, Ciputat Timur Tangerang Selatan, Banten ini.

Dealer baru PT Armindo Perkasa di Ciputat

Tidak hanya melayani transaksi penjualan, dealer baru PT Armindo Perkasa  juga bakal memberikan layanan perawatan serta menyediakan berbagai suku cadang kendaraan merek Hino sebab dealer ini berstatus 3S (Sales, Service, dan Sparepart). Menempati area seluas 670 meter persegi dengan luas bangunan 485 meter persegi dealer kelima dari PT Armindo Perkasa ini dilengkapi dengan showroom serta bay untuk untuk servis, perawatan rutin, hingga penyediaan suku cadang. Diproyeksikan, dealer baru ini bisa menjual 25-30 unit bus dan truk tiap bulan. Dalam keterangan resminya, Presiden Direktur PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI), Hiroo Kayanoki menyampaikan kalau perembukaan dealer baru ini bakal memberikan nilai tambah buat konsumen setia Hino. Selain itu juga bakal memberikan kemudahan buat konsumen dalam memperoleh berbagai layanan Hino serta menunjang bisnis mereka.

Presiden Direktur PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) Hiroo Kayanoki di peresmian dealer mini 3S Hino Ciputat

"Hino Ciputat menawarkan kemudahan serta memberikan nilai tambah kepada para pelanggan Hino. Kami dapat menunjang kegiatan bisnis pelanggan di sini," kata Hiroo, Jumat (9/2/2018). Sementara itu, Direktur PT Armindo Perkasa, Polan Setiono menuturkan tak hanya fasilitas fisik yang diperhatikan dalam memberikan pelayanan, sumber daya manusianya juga tak luput dari perhatian. Semuanya diambil dari mereka yang sudah ahli dan terlatih. "Kami ingin memberikan pelayanan terbaik bagi konsumen. Dengan sumber daya manusia yang ahli dan terlatih, kami terus menyediakan aktivitas Total Support untuk membuat bisnis konsumen lebih mudah," tutur Polan.

Jajaran Manajemen HMSI dan Armindo Perkasa saat pembukaan dealer baru di Ciputat

Baca :