Kouta Impor Hanya 200 Unit, Inden All New Sirion Satu Bulanan

16/03/2018 | Mobilmo.com

Sejak diluncurkan pada Selasa (13/2/2018) lalu, generasi terbaru Daihatsu Sirion langusng kebanjian pemesan.  Jumlah Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) untuk Sirion generasi ketiga yang dilabeli All New Sirion 2018 terus meningkat. Info terakhir per akhir Februari 2018 lalu total SPK sudah mencapai lebih dari 150 unit.

Daihatsun Sirion generasi ketiga diluncurkan pada Selasa (13/2/2018) di Jakarta

Saat hari peluncuran, Amelia Tjandra selaku Direktur Pemasaran PT Astra Daihatsu Motor (ADM) menuturkan, target penjualan All New Sirion per bulan adalah 200 unit sesuai dengan jatah maksimal impor dari negara produksinya, Malaysia. Baca : Sirion Generasi Terbaru 2018 Resmi Hadir Di Indonesia Untuk saat ini pengiriman belum dimulai, karena baru akan dikirim akhir Maret bulan ini. Sedangkan untuk produk yang akan dikirim sudah datang sejak akhir Februari lalu. “Pengirimannya sendiri baru akan dilakukan akhir Maret ini, di mana baru datang produknya gelombang pertama pada akhir Februari lalu. Saat ini indennya sekitar satu bulanan,” tutur Amelia di sela-sela kegiatan test drive All New Sirion bersama media, Kamis (15/3/2018).

Test Drive All New Sirion 2018 di Jakarta bersama media

Marketing & CR Division Head PT Astra International Daihatsu Sales Operation (AI-DSO), Hendrayadi Lastiyoso, meskipun pengiriman unit dari Malaysia sudah datang sesuai kuota untuk gelombang pertama, tapi unit yang bakal dikirim tidak bisa sepenuhnya sebab beberapa unit harus digunakan untuk display produk di beberapa dealer di daerah serta untuk keperluan lain. “Jadi baru bisa dikirimkan kepada konsumen 50 unit sampai 60 unit, jadi masih masih inden,” tutu Hendrayadi. Bagaimana dengan kondisi pasar? Amelia mengakui, segmen city car di Indonesia kalah populer dengan Malaysia. Sebagai contoh penjualan kembaran Sirion di sana yang namanya Perodua Myvi rata-rata mencapai 12.000 unit per bulan. Artinya city car sangat digemari di Malaysia. Beda dengan Indonesia, segmen paling laris adalah multi purpose vehicle (MPV) yang memiliki kapasitas penumpang lebih banyak. Baca : Penjualan Sirion Di Indonesia Dan Malaysia Bak Langit Dan Bumi Meski demikian, bukan berarti segmen city car kehilangan pasar. Amelia yakin masih ada konsumen yang suka dengan model city car seperti kalangan anak muda yang masih single atau pasangan muda yang belum punya banyak anggota keluarga. Juga kalangan yang tak suka bawa banyak kursi kosong saat berkendara sendirian.

Penjualan Sirion di Indonesia dengan kembarannya di Malaysia, Myvi bagai langit dan bumi

Mengenai harga All New Sirion dijual lebih mahal dari Sirion model sebelumnya dengan selisih beberapa juga. Berikut daftar harga All New Sirion serta harga Sirion model lawas sebagai perbandingan. All-New Sirion

  • Manual Rp 182,5 juta
  • Otomatis Rp 193,5 juta

Sirion

  • 1.3 D manual Rp 167,525 juta
  • 1.3 D otomatis Rp 178,525 juta
  • 1.3 D Sport manual Rp 176,025 juta
  • 1.3 D 110 TH SE manual Rp 169 juta
  • 1.3 D 110 TH SE otomatis Rp 180 juta
  • 1.3 D Sport otomatis Rp 187,025 juta

Perodua Myvi dengan tiga pintu, hasil rekayasa tangan-tangan kreatif