Makin Mantab, All New Honda Odyssey 2018 Dibekali Transmisi Otomatis 10 Percepatan

05/08/2017 | Mobilmo.com

Pameran otomotif Detroit Auto Show 2017 menjadi salah satu momen berharga bagi Honda, dalam pameran tersebut Honda mengenalkan Honda Odyssey generasi terbaru atau generasi kelima. Mobil MPV premium ini menyapa pengunjung dengan memperlihatkan berbagai perubahan, termasuk sistem transmisi otomatis 10 percepatan terbaru.

Dapur pacu All New Honda Odyssey 2018

Untuk dapur pacunya Honda Odyssey terbaru 2018 tersebut dibekali dengan dapur pacu berupa mesin enam silinder dengan kapasitas 3.5L i-VTEC. Dengan berbekal mesin tersebut Honda Odyssey teranyar ini mamu menyemburkan tenaga hingga 280 tk. Dan tenaga sebesar itu diklaim melebihi 32 tk lebih besar jika dibandingkan dengan Odyssey versi sebelumnya. Dalam hal ini Honda menawarkan dua pilihan transmisi kepada calon konsumen, yakni Honda Odyssey transmisi otomatis 9 percepatan untuk model yang lebih rendah. Sedangkan untuk model tertinggi menawarkan transmisi otomatis 10 percepatan.

Desain eksterior Honda Odyssey 2018

Jika dilihat, secara tampilan desain eksterior All New Honda Odyssey 2018 ini tidak berbeda jauh dengan Odyssey yang lama. Akan tetapi tampilan Odyssey terbaru ini semakin terlihat lebih fresh karena Honda memberikan sentuhan kemewahan melalu lampu LED pada bagian depan dan juga belakang, mengaplikasikan konsep lightning bold sehingga desain bodi pada Honda odyssey terbaru ini semakin terlihat lebih ramping.

"Odyssey baru hadir menaikan standar kenyamaan kendaran keluarga melalui kinerja dan teknologi di segmen minivan. Semua aspek desain bertujuan untuk membuat anggota keluarga bahagia," kata John Mendel selaku Executive Vice President of American Honda Motor seperti yang telah diberitakan Autoevolution, Selasa (10/1/2017).

Desain Interior Honda Odyssey 2018 serta fitur-fitur ungulan Honda Odyssey terbaru

Masuk pada desain interior, lapisan material berbahan lembut diletakkan pada bagian dasbor dan juga door trim. Sementara untuk Honda Odyssey tipe EX juga ditanamkan monitor layar sentuh seluas 8 inci dengan resolusi tinggi sehingga menghadirkan suasana hiburan berkelas premium.

Sementara untuk sistem audio layar sentuh juga sudah kompatibel dengan aplikasi Apple CarPlay serta kompatibel juga dengan Android Auto untuk pertama kalinya. Dengan adanya fitur tersebut memudahkan bagi para pengguna untuk mendownload melalui jaringan 4G LTE, WiFi, maupun USB. Selain memiliki fitur multimedia pada bagian dashboard, bagi para penumpang yang ada dibelakang juga diberikan kenyamanan dengan dibenamkannya layar 10.2 inci sebagai sarana hiburan.

Bukan hanya itu saja, sebagai sarana untuk memudahkan interaksi di dalam kabin Honda All New Odyssey 2018 juga sudah disediakan fitur Cabin Watch dan juga Cabin Talk. Dengan hadirnya teknologi itulah yang akan memudahkan bagi pengendara untuk selalu tetap bisa berkomunikasi dengan para penumpang dengan menggunakan kamera serta speaker. Sebagai mobil MPV premium jok baris pertama dan kedua pada Honda Odyssey terbaru 2018 juga dibalut dengan kulit anti noda. Selain itu, sistem konfigurasi pada ruang kabin juga ditunjang dengan fitur magic slide yang akan berguna sekali untuk mengatur tingkat kelapangan melalui empat cara.