Spesifikasi Mitsubishi New Pajero Sport Dakar Ultimate 4x4 AT 2021 : Varian Tertinggi Lebih Lengkap

26/02/2021 | Abdul

1. PENGANTAR MITSUBISHI NEW PAJERO SPORT DAKAR ULTIMATE 4X4 AT 2021

Indonesia kehadiran mobil baru yang menarik perhatian banyak orang. Pastinya banyak orang sudah mengetahui mobil besutan Mitsubishi yakni Pajero Sport. Nah pada tanggal 16 Februari 2021 mendapatkan facelift sehingga tampilannya lebih menarik dan tambah keren.

Tidak hanya itu saja, beragam varian juga ditawarkan begitupun dengan pilihan warnanya. Tentunya penasaran bukan dengan mobil SUV Mitsubishi tersebut terkait fitur yang diberikan dan perubahan yang dilakukan. Tidak usah berlama-lama, mari kita simak ulasannya.

2. EKSTERIOR MITSUBISHI NEW PAJERO SPORT DAKAR ULTIMATE 4X4 AT 2021

Sisi Depan Mitsubishi New Pajero Sport Dakar Ultimate 4x4 AT 2021

Dimulai dari bagian depan, kegagahan tampak dengan penggunaan desain berkonsep Dynamic Shield yang memakai aksen krom. Bahkan berkat penggunaan desain tersebut membuatnya memiliki tampilan baru dibandingkan Pajero Dakar 2020. Dynamic Shield sendiri merupakan konsep yang menjadi ciri khas dari Mitsubishi. Pada bagian kap mesin menggunakan desain yang seakan mengikuti bentuk grill dan head lampnya.

Gambar ini menunjukkan bagian depan Mitsubishi New Pajero Sport Dakar Ultimate 4x4 AT 2021

Sebuah mobil tangguh dan gahar dengan beberapa ubahan yang dilakukan

Grill yang digunakan menggunakan 3 baris dengan mengandalkan warna silver. Di sisi tengahnya terdapat logo 3 berlian dengan aksen warna krom dengan tempatnya yang menonjol berwarna hitam. Sisi kanan dan kiri terdapat headlamp yang tampak sipit dan dibuat menyatu dengan grill. Pada headlamp mengandalkan LED projector dipadukan dengan pemberian Daytime Running Light (DRL) yang memiliki desain baru. Menariknya lagi adalah, pada sisi bawah head lamp terdapat headlamp washer yang dapat membersihkannya sehingga pencahayaan bisa tetap maksimal.

Di bawahnya lagi dibekali dengan 3 buah lampu. Untuk bagian atas ada lampu sein model halogen dan di bawahnya adalah lampu belok (active Cornering lamp) dan fog lamp yang sudah menggunakan LED. Di sisi bawah terdapat grill bawah atau grill bumper menggunakan desain honeycomb. Sementara pada sisi bawahnya mengandalkan front under garnish yang diberikan aksen warna silver.

Sisi Samping Mitsubishi New Pajero Sport Dakar Ultimate 4x4 AT 2021

Gambar ini menunjukkan bagian samping Mitsubishi New Pajero Sport Dakar Ultimate 4x4 AT 2021

Desain gagah sebagai sebuah mobil SUV

Menuju ke sisi samping, kegagahan tampak pada bagian ini. Di bagian atapnya ada roof rail yang membuatnya terlihat lebih gagah. Windows lane yang diberikan pada area kaca samping bawah menggunakan lis aksen warna krom. Warna krom juga disematkan pada bagian handle pintu dan cover spion. Spion sudah menggunakan auto folding dan lampu sein serta di sisi mirror sudah terdapat indikator blind spot warning. Di sisi bawah terdapat footstep dipadukan dengan penggunaan pelek 6 palang dan sudah menggunakan desain two tone.

Sisi Belakang Mitsubishi New Pajero Sport Dakar Ultimate 4x4 AT 2021

Gambar ini menunjukkan bagian belakang Mitsubishi New Pajero Sport Dakar Ultimate 4x4 AT 2021

Sisi belakang terlihat sporty dengan spoiler yang menarik

Pada sisi belakang juga telah mendapatkan perubahan sehingga tampak lebih menarik. Dimulai dari bagian atas yang dibekali antena Shark Fin berpadu dengan penggunaan rear upper spoiler dengan desain sporty. Sementara di sisi kaca belakang terdapat LED High Mount Stop Lamp dipadukan dengan penggunaan Rear Defogger dan Rear Wiper.

Bagian lampu belakang menggunakan desain yang dibuat memanjang ke bawah. Menariknya bagian ini sudah dibekali dengan LED bar dipadukan dengan lampu sein halogen dan lampu mundur LED. Pada sisi pintu belakang ada aksen krom yang membuatnya tampak mewah berpadu logo Mitsubishi di sisi atasnya. Terdapat beberapa emblem logo yang mengandalkan aksen krom seperti pada kiri ada emblem Pajero Sport dan sisi kanan 4x4 dan Dakar ultimate.

Di bagian bawah sendiri diberikan Rear Under Garnish yang memakai aksen warna silver. Ada reflector yang diberikan dipadukan dengan penggunaan ban cadangan di kolong belakang mobil.

>>> Baca Juga:

3. INTERIOR MITSUBISHI NEW PAJERO SPORT DAKAR ULTIMATE 4X4 AT 2021

Menuju ke bagian interior Mitsubishi New Pajero Sport Dakar Ultimate 4x4 AT 2021. Saat membuka pintu pengemudi akan dihadapkan dengan door trim warna hitam yang menggunakan bahan utama hard plastik. Pada bagian handle dibuat melintang dengan warna silver dan handle pintu menggunakan warna krom. Tidak hanya itu saja,  bagian door trimnya ini ada panel wood aksen warna black glossy yang dipadukan dengan penggunaan power window, speaker, tweeter, door pocket dan cup holder serta lampu pada sisi bawah sendiri.

Dashboard Mitsubishi New Pajero Sport Dakar Ultimate 4x4 AT 2021

Gambar ini menunjukkan kabin depan mobil Mitsubishi New Pajero Sport Dakar Ultimate 4x4 AT 2021

Kabin nyaman untuk perjalanan bersama keluarga

Di bagian dashboard, pada sisi kanan bawah ada tuas pembuka kap mesin dan tutup tangki. Di bagian atasnya ada beberapa tombol seperti Start Stop Engine, Electric Mirror dengan electric retract, sensor parkir, UMS dan Active Stability Control. Bahan dashboardnya mengandalkan hard plastik. Pada bagian tengahnya terdapat head unit yang sudah dibekali dengan layar ukuran 8 inci. Head unit ada aksen warna silver pada sisi kiri dan kanan dipadukan dengan penggunaan list warna black glossy.

Di bawahnya terdapat pengaturan AC mobil model digital dan sudah dual zone serta auto climate. Pengaturan di bagian ini sangat lengkap sampai rear dan front defogger. Di sisi tengah pengemudi dan penumpang depan ada shift knob yang menggunakan sistem transmisi matic triptonic. Terdapat knob putar yang mengatur roda penggerak dan beberapa tombol lainnya. Pada sisi kiri dashboard ada laci penyimpanan tertutup soft opening dipadukan dengan SRS Airbags di bagian atasnya. Untuk kisi-kisi AC mobil sisi kanan dan kiri menggunakan lis warna silver.

Kemudi Mitsubishi New Pajero Sport Dakar Ultimate 4x4 AT 2021

Gambar ini menunjukkan kemudi mobil Mitsubishi New Pajero Sport Dakar Ultimate 4x4 AT 2021

Kemudi terdapat banyak tombol untuk memudahkan pengoperasian

Kemudi mobil menggunakan model 4 palang dengan bahan kulit perpaduan warna hitam, krom, silver dan black glossy. Pada palang sebelah kiri terdapat tombol audio steering Switch dan pengaturan layar MID pada speedometer. Sementara untuk sisi kanan terdapat pengaturan Adaptive Cruise Control, tombol Voice Command dan juga bluetooth telepon. Di sisi ini akan ditemukan paddle shift yang membuat pengendalian lebih maksimal. Pengaturannya sudah Tilt dan Telescopic. Sedangkan di balik kemudi mobil ada speedometer full TFT yang menggunakan layar ukuran 8 inci. Dari segi informasi yang diberikan sangatlah lengkap dengan memiliki 3 tipe tampilan.

Jok Mitsubishi New Pajero Sport Dakar Ultimate 4x4 AT 2021

Gambar ini menunjukkan jok mobil Mitsubishi New Pajero Sport Dakar Ultimate 4x4 AT 2021

Jok nyaman dengan bahan material kulit

Jok mobil yang digunakan menggunakan warna hitam berbahan kulit. Pengaturan jok pengemudi sudah menggunakan sistem electric yang berupa Reclining, High Adjuster dan Sliding. Di baris kedua jok yang digunakan masih sama pada bagian depan untuk bahan dan desainnya. Soal lenght room dan head room terbilang cukup lega. Ada headrest dan arm rest di sisi tengah. Fitur yang diberikan pada sisi ini adalah Isofix yang berguna saat mengajak anak-anak dan memasangkan Child seat. Jok baris ketiga juga telah diberikan headrest untuk memberikan kenyamanan saat mendudukinya.

Bagasi Mitsubishi New Pajero Sport Dakar Ultimate 4x4 AT 2021

Gambar ini menunjukkan bagasi mobil Mitsubishi New Pajero Sport Dakar Ultimate 4x4 AT 2021

Bagasi luas apalagi saat jok dilipat rata dengan lantai

Untuk membuka pintu bagasi bisa mengandalkan Electric Power Back Door dan system Kick Sensor. Bagasi cukup luas dan di bawahnya ada tempat penyimpanan lagi untuk barang-barang kecil. Pada sisi kiri bagasi terdapat  tool kit dan dongkrak. Agar bisa mendapatkan ruang bagasi yang luas bisa melakukan pelipatan jok baris ketiga sampai lantai bagasi hingga jok kedua. Di bagian pintu terdapat 2 tombol yang bisa dipakai untuk menutup pintu dengan dan tanpa mengunci pintu.

>>> Baca Juga :

4. FITUR MITSUBISHI NEW PAJERO SPORT DAKAR ULTIMATE 4X4 AT 2021

Fitur Kenyamanan Mitsubishi New Pajero Sport Dakar Ultimate 4x4 AT 2021

Gambar ini menunjukkan sunroof mobil Mitsubishi New Pajero Sport Dakar Ultimate 4x4 AT 2021

Fitur lengkap buat kenyamanan dan menyenangkan selama perjalanan

Mobil besutan Mitsubishi ini mempunyai salah satu fitur mewah yang membuat kabin terasa lebih lega. Fitur tersebut adalah sunroof dengan pengaturan hanya dengan  menekan tombol saja. Supaya bisa menambah kenyamanan terdapat head unit ukuran 8 inci layar sentuh yang bisa mengoperasikan AM/FM Radio, Bluetooth, USB Player, Smartphone Connectivity dan terdapat 6 speakers. Terdapat pilihan menu yang simpel berupa Multimedia, Phone, Setting dan Info serta bisa support dengan smartphone sehingga dapat terkoneksi Android Auto dan Apple Carplay.

Kenyamanan juga lebih maksimal dengan adanya AC Dual Zone serta Auto Climate dan sudan menggunakan sistem digital. Para penumpang juga bisa merasakan AC nya karena kisi-kisi AC sampai ke baris ketiganya.

Fitur Keselamatan & Keamanan Mitsubishi New Pajero Sport Dakar Ultimate 4x4 AT 2021

Gambar ini menunjukkan 7 SRS Airbags pada Mitsubishi New Pajero Sport Dakar Ultimate 4x4 AT 2021

Sistem keselamatan yang diberikan mumpuni membuat pengendara lebih tenang

Berhubungan dengan fitur keselamatan mobil Mitsubishi New Pajero Sport Dakar Ultimate 4x4 AT 2021. Pihak Mitsubishi memberikan fitur Ultrasonic Misacceleration Mitigation System, Blind Spot Warning with Lane Change Assist, Rear Cross Traffic Alert dan Forward Collision Mitigation System.

Fitur lain yang diberikan adalah 7 SRS Airbag, sistem pengereman ABS+EBD+BA, Hill Descent Control, Active Stability & Traction Control (ASC + TCL), Keyless Operation System, Rear View Camera, Trailer Stability Assist (TSA), Hill Descent Control (HDC) dan Immobilizer. Fitur yang diberikan sangat lengkap, mengingat varian ini merupakan varian paling tinggi.

>>> Klik Di Sini Dan Baca Berita Menarik Tentang Otomotif Mobil

5. OPERASI MITSUBISHI NEW PAJERO SPORT DAKAR ULTIMATE 4X4 AT 2021

Gambar ini menunjukkan mesin mobil Mitsubishi New Pajero Sport Dakar Ultimate 4x4 AT 2021

Mesin bertenaga berpadu dengan penggunaan transmisi 8 speed

Menuju ke bagian mesin Mitsubishi New Pajero Sport Dakar Ultimate 4x4 AT 2021. Pihak Mitsubishi memberikan mesin berkode 4N15 MIVEC 2.4L Turbocharged. Untuk kapasitas mesinnya adalah 2442 cc yang dapat menghasilkan tenaga maksimal sebesar 181 Ps dan torsi puncaknya adalah 430 Nm. Tangki bahan bakar yang dimiliki dapat menampung BBM 68 liter. Tenaga dan torsi mesin disalurkan ke bagian roda dengan mengandalkan sistem transmisi AT 8 speed.

>>> Klik Di Sini Jika Berniat Membeli Mobil Mitsubishi Pajero Sport

6. SPESIFIKASI MITSUBISHI NEW PAJERO SPORT DAKAR ULTIMATE 4X4 AT 2021

Berikut ini merupakan tabel spesifikasi Mitsubishi New Pajero Sport Dakar Ultimate 4x4 AT 2021:

DIMENSI

Panjang

4825 mm

Lebar

1815 mm

Tinggi

1835 mm

Ground Clearance

218 mm

HANDLING & SUSPENSI

Rem Depan & Belakang

Ventilated Disc & Disc

Suspensi Depan & Belakang

Independent - Double Wishbone, Coil Springs & 3 Rigid Axle, Coil Spring

Pelek

Alloy, 18 Inch

Jenis Ban

Toyo Open Country, 265/60 R18

Sistem Kemudi

Rack And Pinion Hydraulic Power Steering

Teknologi Safety Sasis

Reinforced Impact Safety Evolution (RISE) Body

MESIN

Tipe

2.4L 4N15 MIVEC Turbocharged

Kapasitas Silinder

2,442 cc

Tenaga Maksimum

178,5 Hp (181 Ps) @ 3.500 rpm

Torsi Maksimum

430 Nm @ 2.500  rpm

Tipe Transmisi

Otomatis 8 Percepatan INVECS, Penggerak Roda Belakang

Jumlah Katup

16 Katup (2 Katup In & Ex per Silinder)

Sistem Injeksi

Common Rail, Direct Injection

7. KELEBIHAN & KEKURANGAN MITSUBISHI NEW PAJERO SPORT DAKAR ULTIMATE 4X4 AT 2021

Berikut ini merupakan kelebihan dan kekurangan Mitsubishi New Pajero Sport Dakar Ultimate 4x4 AT 2021:

KELEBIHAN

KEKURANGAN

Fitur yang sangat lengkap dapat memberikan keamanan dan kenyamanan selama berkendara

Perubahan pada desain yang diberikan tidak terlalu banyak

Tampilan gagah dan gahar

Harganya terbilang masih tinggi sehingga untuk kalangan berduit saja

Penggunaan sasis Ladder Frame

 

8. DAFTAR HARGA MITSUBISHI NEW PAJERO SPORT DAKAR ULTIMATE 4X4 AT 2021

Sebagai mobil baru tentunya dari segi harga masih cukup mahal. Apalagi kalau menanyakan soal bekasnya belum ada sih saat ini, jadi kalau mau beli harus baru. Sebagai varian paling tinggi harganya paling mahal. Adapun harga Mitsubishi New Pajero Sport Dakar Ultimate 4x4 AT 2021 adalah Rp. 733.700.000 on the road DKI Jakarta.

9. VIDEO MITSUBISHI NEW PAJERO SPORT DAKAR ULTIMATE 4X4 AT 2021

10. KESIMPULAN MITSUBISHI NEW PAJERO SPORT DAKAR ULTIMATE 4X4 AT 2021

Mobil Mitsubishi New Pajero Sport 2021 mempunyai beberapa varian yang dapat dipilih. Untuk pembahasan kali ini adalah varian tertinggi sehingga mempunyai harga yang paling tinggi dan fitur lebih lengkap. Mitsubishi New Pajero Sport Dakar Ultimate 4x4 AT 2021 bisa menjadi pilihan bagi Sobat yang mempunyai dana lebih atau mau upgrade mobil dengan model terkini. Ketangguhan dan kegagahannya tidak diragukan lagi, begitupun kenyamanan di dalamnya.

>>> Lanjut baca artikel review mobil yang menarik lainnya di sini

Review mobil serupa