Review Honda Civic 2016, Sedan Turbo Kebanggaan Honda

10/07/2018 | Handy Goeyana

1. PENGANTAR

gambar honda civic 2016 berwarna biru metalik

Honda Civic 2016 yang dilengkapi dengan fitur-fitur terbaru

Review Honda Civic 2016 - Sebelum masuk ke ajang IIMS tahun 2016 silam, mobil ini sudah diperkenalkan setahun sebelumnya di ajang Frankfurt Motor Show 2015. Honda Civic generasi kesepuluh ini hadir dengan membawa banyak perubahan mulai dari eksterior, interior, hingga dapur pacu. Khusus untuk Tanah Air, hanya varian turbo yang dijual di Indonesia. Review Honda Civic 2016 oleh Mobilmo.com bisa dibaca di bawah ini,

2. EKSTERIOR

Eksterior Honda Civic 2016 begitu terasa perubahannya yang dapat dilihat dari desain bodi yang hampir menyerupai mobil coupe dan aksesori-aksesori penunjang yang mempercantik mobil ini.

  • Review Honda Civic 2016: Desain Bagian Depan

gambar bagian depan honda civic 2016 dengan head lamp sipit dan gril bar beraksen krom

Bagian depan Honda Civic 2016 yang terlihat dinamis dan elegan

Bagian depan Honda Civic 2016 memiliki head lamp HID yang sudah LED dan dilengkapi dengan DRL serta didesain menyipit. Gril depan berbentuk bar beraksen krom ini dibuat sejajar dan menyatu dengan head lamp. Bemper depan yang diberi lubang angin dan fog lamp menambah kesan sporty dan dinamis pada mobil ini.

  • Review Honda Civic 2016: Desain Bagian Samping

gambar bagian samping honda civic 2016 dengan lekuk bodi yang tegas dan garis bodi yang dinamis

Bagian samping Honda Civic 2016 yang terlihat dinamis dan sporty

Bagian samping Honda Civic 2016 terlihat begitu tegas melalui lekuk-lekuk bodi dan tarikan garis bodi yang begitu dinamis. Pelek alloy two-tone berukuran 17 inci membuatnya terlihat sporty.

  • Review Honda Civic 2016: Desain Bagian Belakang

gambar bagian belakang honda civic 2016 dengan stop lamp berbentuk c-lamp

Bagian belakang Honda Civic 2016 yang terlihat begitu elegan

Pada bagian belakang Honda Civic 2016 memiliki stop lamp berbentuk C-Lamp yang sudah menggunakan lampu LED dan memanjang hingga ke bagian roof spoiler dan rear panel. Bagian bemper belakang diberi bumper kit dan diffuser ganda beraksen krom sehingga semakin menguatkan kesan sporty pada mobil ini.

>>> Anda bisa lihat:

3. INTERIOR

Bagian interior Honda Civic 2016 didesain begitu modern dan stylish berkat desain yang begitu rapi dan dilengkapi dengan fitur-fitur penunjang yang canggih. Ruang kabin yang lega mampu menambah kenyamanan bagi penumpang dan pengemudi mobil ini.

  • Review Honda Civic 2016: Dashboard

gambar bagian dashboard honda civic 2016 dengan desain plastik warna hitam

Bagian dashboard Honda Civic 2016 yang begitu stylish

Desain dashboard pada Honda Civic 2016 terlihat stylish berkat penggunaan warna hitam di seluruh dashboard baik plastik yang sudah soft-touch maupun jahitan kulitnya serta diberi kisi-kisi beraksen silver. Di bagian tengah dashboard terdapat head unit yang menggunakan layar sentuh berukuran 7 inci dan memiliki fitur-fitur canggih seperti sistem navigasi, CD/DVD Player, MP3/WMA Player, Radio AM/FM, USB Port, HDMI Port, Wireless Smartphone Connection, Bluetooth Connection, dan WiFi Tethering.

Kontrol AC mobil ini sudah memiliki fitur Automatic Climate Control sehingga dapa mengatur suhu di dalam kabin secara otomatis. Selain itu terdapat tombol ECON dekat tuas transmisi yang berfungsi untuk menyesuaikan gaya berkendara agar tetap irit bahan bakar dan One Push Ignition System yang akan memudahkan pengoperasian hanya dengan satu tombol saja.

  • Review Honda Civic 2016: Setir

gambar setir honda civic 2016 dengan tombol-tombol fungsional

Setir Honda Civic 2016 yang terlihat begitu fungsional

Setir mobil dibalut dengan kulit dan terdapat tombol Audio Steering Switch yang terintegrasi dengan Hands Free Telephone Switch sehingga Anda tidak perlu melepas setir kemudi ketika ingin mengatur sistem audio ataupun berkomunikasi. Tidak lupa ada Cruise Control yang akan menjaga kecepatan mobil tetap stabil tanpa harus sering menginjak pedal gas. Untuk menambah sensasi berkendara, diberikan Paddle Shift agar memudahkan Anda untuk mengatur transmisi secara manual.

  • Review Honda Civic 2016: Kursi

gambar kursi honda civic 2016 baris pertama yang dibalut dengan kulit

Kursi baris pertama pada Honda Civic 2016

Kursi Honda Civic 2016 didesain memiliki 2 baris kursi yang dapat menampung penumpang hingga 5 orang. Kursi mobil ini menggunakan material yang berkualitas dan dilapisi dengan kulit sehingga membuat kursi mobil ini begitu nyaman untuk diduduki.

  • Review Honda Civic 2016: Bagasi

gambar bagasi honda civic 2016 yang mampu menampung 4 koper besar

Bagian bagasi Honda Civic 2016

Bagasi Honda Civic 2016 memiliki kapasitas bagasi yang cukup luas dimana mampu menampung 4 koper berukuran besar. Jika kuris baris kedua dilipat dengan menarik tuas yang ada di bagasi, maka ruang bagasi akan jauh lebih luas.

>>> Anda bisa baca juga:

4. FITUR

  • Review Honda Civic 2016: Fitur Keselamatan

gambar fitur airbag honda civic 2016 yang terpasang di dashboard mobil

Fitur airbag pada Honda Civic 2016

Fitur keselamatan pada mobil Honda Civic 2016 cukup lengkap dimulai dari fitur pengereman yang menggunakan fitur ABS, EBD dan BA serta ditunjang dengan Brake Override System sehingga memberikan performa pengereman secara maksimal. Kerangka bodi mobil sudah menggunakan GCON+ACE dilengkapi dengan Side Impact Beam dan Pedestrian Protection yang akan menjaga ruang kabin tidak mudah penyok ke dalam dan tidak melukai pejalan kaki.

Fitur seperti Dual Front SRS Airbags, Side Airbags, Side Curtain Airbags dan seat belt with pretensioner akan menjaga pengemudi dan penumpang terhindar dari cedera serius ketika terjadi benturan. Tidak lupa ada fitur yang akan menjaga kondisi mobil tetap stabil ketika berkendara seperti Vehicle Stability Assist dan Hill Start Assist. Fitur Lane Watch disematkan untuk memberitahu pengemudi bahwa ada objek yang berada di blind spot.

  • Review Honda Civic 2016: Fitur Keamanan

Fitur keamanan pada mobil ini ialah Immobilizer yang terintegrasi dengan alarm sehingga akan menjaga mobil anda tetap aman ketika tidak digunakan. Selain itu terdapat kamera belakang yang dilengkapi dengan Smart Parking Assist System yang akan membantu pengemudi untuk mundur maupun parkir.

>>> Review mobil Honda lainnya bisa dilihat di sini

5. OPERASI

gambar mesin honda civic 2016 berkapasitas 1.496 cc

Bagian mesin Honda Civic 2016

Honda Civic 2016 menggunakan mesin 1.5L VTEC Turbo DOHC + DBW 4 silinder segaris 16 katup berkapasitas 1.496 cc yang menghasilkan tenaga maksimal mencapai 173 Ps pada putaran mesin 5.500 rpm dan torsi maksimum sebesar 220 Nm pada putaran mesin 1.700-5.500 rpm. Tenaga mesin ini akan disalurkan melalui transmisi otomatis CVT yang dilengkapi dengan Earth Dream Technology sebagai bagian dari kampanye untuk menjaga lingkungan dimana transmisi ini memiliki perpindahan gigi yang lebih halus sehingga lebih irit bahan bakar dan menghasilkan kinerja mesin yang maksimal.

>>> Review mobil lainnya oleh mobilmo.com bisa dilihat di sini 

6. SPESIFIKASI

Spesifikasi Honda Civic 2016 bisa dilihat di tabel berikut.

Mesin Honda Civic 2016

Tipe Mesin

1.5L VTEC Turbo DOHC + DBW 4 silinder segaris 16 katup

Kapasitas

1.496 cc

Suplai Bahan Bakar

Direct Injection

Diameter x Langkah

73,0 x 89,5 mm

Rasio Kompresi

10,6:1

Tenaga Maksimal

173 Ps / 5.500 rpm

Torsi Maksimal

220 Nm / 1.700-5.500 rpm

Transmisi

CVT with Earth Dream Technology

Dimensi Honda Civic 2016

Panjang

4.630 mm

Lebar

2.705 mm

Tinggi

1.416 mm

Jarak Sumbu Roda

2.700 mm

Jarak Pijak Depan

1.547 mm

Jarak Pijak Belakang

1.563 mm

Suspensi dan Kaki-kaki Honda Civic 2016

Sistem Kemudi

Dual Pinion

Suspensi Depan

MacPherson Strut

Suspensi Belakang

Multi Link

Rem Depan

Ventilated Disc

Rem Belakang

Disc

Ban

215/50 R17

7. KELEBIHAN & KEKURANGAN

Kelebihan dan kekurangan mobil Honda Civic 2016 bisa dilihat di tabel berikut.

Kelebihan

Kekurangan

Desain yang begitu sporty

Harganya agak tinggi dibandingkan rival

Dapur pacu ber-turbo yang mumpuni

Transmisi CVT agak menghambat performa

Fitur cukup lengkap dikelasnya

LCD Speedometer bisa lebih baik lagi

Sensasi berkendara

Mesin turbo membutuhkan oli khusus

8. DAFTAR HARGA

Daftar harga Honda Civic 2016 bisa dilihat di tabel berikut.

Tipe mobil

Harga Honda Civic

Honda Civic 1.5L ES

Rp 484.500.000,-

Honda Civic 1.5L ES Prestige

Rp 487.500.000,-

* Catatan: harga sudah on the road tahun 2018 dan bisa berubah sewaktu-waktu

9. VIDEO

Sebagai penutup silahkan melihat video tentang Honda Civic 2016 di bawah ini.

10. KESIMPULAN

Jadi apakah Honda Civic Turbo ini layak untuk Anda? Jika Anda mau merasakan sedan dengan sensasi mobil coupe? maka Honda Civic terbaru ini bisa menjadi pilihan Anda. Desainnya yang begitu dinamis didukung dengan dapur pacu turbo siap memberikan sensasi berkendara untuk memacu nyali Anda. Butuh kenyamanan? semua fitur-fitur yang dihadirkan di sedan terbaru ini siap menunjang kenyamanan Anda ketika berkendara. Dibalik semua itu, Anda harus siap untuk merogoh kocek yang cukup dalam untuk menikmati semua ini.

>>> Klik sini untuk cek ulang harga mobil-mobil lainnya

Review mobil serupa

  • 20/09/2017 | Mobilmo.com

    Perbandingan Honda Civic Turbo Vs Toyota Corolla Altis - Spesifikasi Dan Harga

    Perbandingan Honda Civic Turbo  Vs Toyota Corolla Altis - Persaingan medium sedan di dalam negeri kini kembali memanas seiring dengan kemunculan Honda Civic Turbo di ajang Indonesia international Motor Show ( IIMS) 2016 kemarin. Salah satu produk yang mengisi segmen sedan medium sekaligus menjadi competitor terberat Honda Civic adalah Toyota Corola Altis.

  • 20/09/2017 | Mobilmo.com

    Spesifikasi All New Honda Civic Tipe R

    All New Honda Civic Type R merupakan mobil sedan yang memiliki konsep serta desain yang tidak berbeda jauh dengan Honda Civic versi sebelumnya, namun kesan sporty semakin terlihat melekat pada mobil terbaru Honda ini. Penampilan yang semakin terlihat sporty ini mengikuti seiring dengan berbagai perubahan yang dilakukan Honda terhadap All New Honda Civic yang meliputi, bumper, sayap belakang, fender, knalpot hingga kap mesin.

  • 20/09/2017 | Mobilmo.com

    Kelebihan Dan Kekurangan All New Honda Civic 2016 Serta Spesifikasi Dan Harganya

    All New Honda Civic 2016 merupakan generasi ke-10 dari Honda Civic yang beberapa pekan yang lalu resmi diluncurkan di Indonesia, tepatnya di ajang pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2016. Honda Civic terbaru 2016 ini mengusung desain eksterior yang lebih elegan dan sempurna serta tidak meninggalkan kesan yang sporty sehingga menjadi salah satu jajaran mobil yang cocok untuk anak muda masakini.