Hyundai Tucson 2017: SUV Untuk Kaum Muda Yang Hadir Dengan Desain Sporty
04/11/2017 | Mobilmo.com
Pendahuluan
Sejatinya, Tucson sendiri merupakan katalog lama yang sudah mulai diperkenalkan sejak tahun 2001 silam. Mobil yang bermain di segmen mid SUV ini terus diminati konsumen di tahun-tahun selanjutnya sejak debut di industri. Bermodalkan desain yang unik dan nyentrik, Tucson seri teranyar ini siap memberikan jawaban atas kompetitornya yang lebih dulu malang melintang di jalanan perkotaan. Disamping desain eksterior yang cukup unik, apa lagi yang menjadi nilai jual utama Tucson? Berikut paparan review Hyundai Tucson 2017.
Eksterior
Dari sisi terluarnya, Tucson membuat sisi ini menjadi lebih bongsor, kokoh stylish dan elegan dalan satu waktu. Kombinasi yang coba dihadirkan Tucson ini sudah barang tentu diberikan guna merengkuh market yang lebih luas lagi. Nampaknya, Hyundai memang tengah serius membangun citranya dengan membawa Tucson ke jenjang yang lebih tinggi. Untuk lebih jelasnya, mobilmo.com akan coba membedah sisi eksterior Hyundai Tucson 2017 ini satu per satu.
-
Desain bagian depan
-
Desain bagian samping
-
Desain bagian belakang
Interior
Puas menilik sisi sporty dan maskulin di sisi eksterior, kini tiba waktunya untuk membedah lebih rinci sisi interior Hyundai Tucson 2017 ini. Tucson sendiri tetap memberikan kesan nyaman pada bagian interiornya melalui material yang disematkan di seluruh ruang kabin, fitur-fitur terkini serta luasnya rongga-rongga untuk kaki dan kepala. Sekilas, apa yang ditawarkan Tucson tak jauh berbeda dengan apa yang ditawarkan oleh SUV-SUV lainnya.
-
Dashboard
-
Kemudi
-
Kursi
Fitur
Di samping berbagai spesifikasi pada bagian interiornya, Tucson juga memiliki fitur tambahan guna mengakomodir kenyamanan dan keselamatan penggunanya dengan kehadiran sistem pengereman ABS untuk memaksimalkan dan meminimalisir risiko terjadinya ban selip sewaktu pengemudi melakukan pengereman secara mendadak. Tak hanya itu, Tucson juga dibekali dengan power window control yang siap bereaksi ketika jendela sulit untuk ditutup. Di samping itu, pada kaca spion bagian dalam, Hyundai juga mempersenjatai Rear View Camera sebesar 4,3 inci guna mempermudah pengemudi memarkirkan kendaraan. Camera tersebut juga sudah terintegrasi dengan LCD di bagian tengah dashboard sehingga pengemudi bisa leluasa melihat berbagai objek tak kasat mata di bagian belakang. Untuk memberikan proteksi tembahan kepada pengendara maupun pengemudi bagian depan, hadir pula Headrest protect the head & neck yang berfungsi untuk melindungi cidera kepala maupun leher saat mobil mengalami benturan hebat di sisi depan. Sebagai penutup, perfect force airbag juga dihadirkan di bagian dashboard guna meminimalisir resiko cidera penumpang, khususnya di bagian depan. Gimana fitur Hyundai Tucson 2017 ini? sudah cukup atau masih kurang?
Operasi
Dari sisi operasi Hyundai Tucson 2017 sendiri dibekali dengan mesin tipe NU 2.0 MPI yang memiliki 4 silinder dengan 16 katup yang sudah dilengkapi dengan teknologi D-CVVT. Mesin berkubikasi 1.999cc tersebut juga mampu mengeluarkan tenaga sebesar 158 ps pada setiap putaran mesin 6200 rpm. sementara untuk torsi yang dihasilkan, SUV ini mampu memuntahkan daya sebesar 19.6 kg.m pada putara 4000 rpm. Sebagai penggerak, Hyundai Tucson melengkapi diri dengan transmisi 6 percepatan otomatis Shiftronic FWD yang siap menghasilkan handling cukup signifikan pada kendaraan. Sebagai tambahan, Multi Point Injection juga dihadirkan guna memaksimalkan performa mesin namun tetap irit terhadap bahan bakar.
Video
Penasaran dengan wujud Hyundai Tucson? Mobilmo.com telah menyiapkan videonya untuk anda. Selamat menyaksikan.Umum
Hyundai Tucson merupakan SUV yang dirancang untuk kalangan menengah ke atas. Mobil dengan desain nyentrik dan eye catching ini sangat cocok untuk mereka yang berjiwa muda dan sporty. Mobil ini menawarkan berbagai fitur menarik di sisi interior serta fitur keselamatan yang cukup mumpuni untuk menunjang kualitas perjalanan. Setelah membaca resensi di atas, apakah anda tertarik untuk membawa pulang mobil ini? Jika iya, tanyakan ketersediaannya di showroom Hyundai terdekat. Jika Anda adalah seorang pencinta mobil Hyundai, jangan lupa baca juga tulisan review Hyundai Grand Avera dan Hyundai new Santa FeReview mobil serupa
-
07/08/2018 | Metodius
Review Hyundai Tucson Diesel 2017: Andalkan Mesin Diesel Untuk Gebrak Pasar SUV Tanah Air
SUV semakin ramai di pasar otomotif Indonesia, baik pabrikan yang sudah lama maupun pendatang baru pun ikut meluncurkan SUV andalannya. Semua pabrikan seperti tahu, publik tanah air sedang menginginkan mobil yang andal dan juga sporty. Salah satunya Hyundai Tucson yang merupakan produk asal Korea pun ikut berkonstribusi meluncurkan mobilnya dengan inovasi terbaru.
-
31/12/2020 | Abdul
Spesifikasi Mobil Hyundai Palisade Signature 2020 : SUV Mewah Untuk Kalangan Atas
Salah satu mobil baru dari Hyundai yang masuk dalam segmen SUV. Harganya cukup fantastis dengan menawarkan kemewahan untuk pasar otomotif di Indonesia. Tentunya hal tersebut membuat penasaran banyak orang, nah kali ini kami akan membahas mengenai spesifikasi mobil Hyundai Palisade Signature 2020.
-
01/10/2020 | Abdul
Review Hyundai Ioniq Electric 2020 : Mobil Listrik Harga Murah Fitur Cukup Lengkap
Sebuah mobil listrik dengan harga cukup terjangkau dari Hyundai menawarkan banyak keunggulan di dalamnya. Fitur yang diberikan terbilang cukup lengkap sehingga dapat mendukung keamanan dan kenyamanan pengendara. Lantas seperti apakah spesifikasinya, mari kita simak informasinya tentang mobil listrik Hyundai Ioniq Electric 2020.