Review New Honda BR-V 2019

04/05/2019 | Arfian Alamsyah

1. PENGANTAR HONDA BR-V 2019 

Gambar menujukkan Acara Launching New Honda BR-V 2019

Tak ingin ketinggalan dari lawan-lawannya New Honda BR-V melakukan facelift di tahun 2019

Persaingan di dunia LSUV (Low Sport Utility Vehicle) 7 penumpang sejak tahun lalu mulai memanas. Mulai dari hadirnya All New Daihatsy Terios dan All New Toyota Rush. Lantas tahun ini DFSK meluncurkan juga SUV 7 penumpang mereka yang pakai mesin berturbo namun berharga kompetitif. PT Honda Prospect Motor sebagai Agen Pemegang Merek mobil Honda seakan tak ingin ketinggalan dengan meluncurkan New Honda BR-V 2019. Lantas bagaimana pendapat kami mengenai mobil New Honda BR-V 2019 ini?

2. EKSTERIOR HONDA BR-V 2019 

Review New Honda BR-V 2019 : Tampilan Depan

Gambar menunjukkan tampilan depan New Honda BR-V 2019 berwrna kuning

Tampilan depan mengalami sedikit operasi plastik agar makin fresh

Ubahan terbesar pada mobil New Honda BR-V 2019 ini ada pada black front grille design, lalu new front bumper design dipadukan dengan front under spioler anyar. Guna menambah kesan elegan, Honda memberikan tambahan LED daytime running light dan fog lamp garnish. Gimana menurut Anda ubahan mobil ini?

Review New Honda BR-V 2019 : Tampilan Samping

Gambar menunjukkan tampilan samping New Honda BR-V 2019 berwarna kuning

Pelek kini pakai desain anyar yang membuat tampilan samping jadi segar

Menambah kesan gagah pada mobil New Honda BR-V 2019 ini, Honda menyematkan pelek 16 inchi yang baru. Kini desainnya lebih keren dan tetap memperhatikan sektor aerodinamika. Kisi-kisi pada pelek ini memiliki fungsi untuk membuang udara turbulensi yang ada di balik pelek.

Review New Honda BR-V 2019 : Tampilan Belakang

Gambar menunjukkan tampilan belakang New Honda BR-V 2019 berwarna kuning

Bumper belakang desainnya baru. lantas ditambah juga dengan under spoiler, apa itu cukup?

Lanjut ke bagian belakang, Anda akan merasa sedikit berbeda karena kini Honda memasang bumper belakang dengan desain anyar yang atraktif, serta dipadukan dengan under spoiler baru yang mendambah kesan dinamis mobil New Honda BR-V 2019.

>>> Mungkin Anda juga tertarik: HPM Resmi Luncurkan New Honda BR-V, Berlimpah Fitur Baru Tanpa Ubahan Mesin

3. INTERIOR HONDA BR-V 2019 

Review New Honda BR-V 2019 : Layout Dasbor

Gambar menunjukkan Layout dasbor New Honda BR-V 2019

Layout dasbor masih sama dengan sebelum BR-V sebelum facelift

Masuk ke bagian interiornya Anda tidak akan merasa spesial, karena secara umum layout dasbor mobil ini masih sama saja dengan Honda BR-V sebelum facelift. Hanya saja kini ada tweeter baru, panel dashbor baru dan AC dengan pengaturan automatic climate control yang mampu menyesuaikan suhu.

Review New Honda BR-V 2019 : Setir

Gambar menujukkan desain bagian Setir New Honda BR-V 2019

Apa benar New Honda BR-V pakai setir baru? Bagi orang awam mungkin ya, tapi kami...

Apa benar New Honda BR-V 2019 pakai desain setir baru? Bagi sebagian orang yang awam terhadap perkembangan mobil mungkin akan bilang desainnya baru. Namun, bagi kami yang mengikuti perkembangan mobil, kami akan bilang tidak. Karena desain setir ini mirip kepunyaan Honda Jazz GE8 yang ada sejak 2008.

Review New Honda BR-V 2019 : Bagasi

Gambar menujukkan desain bagian Bagasi New Honda BR-V 2019

Bagasi luas merupakan salah satu andalan New Honda BR-V 2019

Kami dari awal sangat menyukai kemampuan Honda BR-V dalam mengakomodasi kapasitas bagasi yang luas dikelasnya. Dan berita baik ini tetap dilanjutkan oleh New Honda BR-V 2019 yang masih menerapkan bagasi luas sebagai nilai jualnya. Meski mobil ini ukurannya kompak, namun karena berbasis Mobilio, maka bagasinya luas.

>>> Baca juga:

4. FITUR HONDA BR-V 2019 

Review New Honda BR-V 2019 : One Push Ignition System

Gambar menujukkan Fitur One Push Ignition Start New Honda BR-V 2019

Fitur one push start system akan mempermudah hidup Anda

Menyalakan mesin mobil kini jadi lebih mudah dengana adanya fitur one push start system pada New Honda BR-V 2019. Apalagi tombol start yang digunakan ini pakai warna merah yang sangat menunjukkan kesan sporty pada LSUV andalan Honda ini.

Review New Honda BR-V 2019 : Audio System

Gambar menunjukkan fitur Audio System Baru New Honda BR-V 2019

Audio system kekinian di mobil ini desainnya floating LCD khas Honda

New Honda BR-V 2019 menggunakan sistem audio video touchscreen 8 inchi yang kompetibel dengan berbagai format musik melalui media media seperti AM/FM Radio, MP3/WMA, Smartphone Connection, AUX Input, dan USB Port uang akan menemani Anda selama perjalanan bersama mobil ini.

Review New Honda BR-V 2019 : Tombol Audio Di Setir

Gambar menunjukkan fitur tombol audio di setir New Honda BR-V 2019

Tombol audio di setir New Honda BR-V 2019 ini tampak eksklusif

Fitur ini memang sederhana dan sudah jamak ditemukan pada mobil-mobil keluaran tahun 2007-an. Namun, kami merasa tombol pengaturan audio di setir pada mobil New Honda BR-V 2019 ini lebih ekslusif. Lantaran terpasang diatas basis setir milik Honda Jazz GE8 yang punya desain ciamik dan berkesan CBU.

5. OPERASI HONDA BR-V 2019 

Gambar menujukkan desain bagian Mesin New Honda BR-V 2019

Mesin L15 yang potesial ini dilengkapi katup variabel yang membuat performa mobil ini makin sip

New Honda BR-V 2019 ini memang hanya sebatas facelift saja, maka tidak ada perubahan teknis sama sekali pada bagian mesinnya. New Honda BR-V 2019 masih mengandalkan mesin L15 yang satu buah pistonnya dilayani oleh masing-masing satu katup in dan ex. Pun begitu mobil ini juga dilengkapi dengan teknologi katup variabel i-VTEC 4 silinder segaris berkapasitas 1.496 cc. Tenaga maksimal hingga 120 Ps pada 6.600 rpm dan torsi maksimum 145 Nm di 4.600 rpm. Tenaga tersebut disalurkan melalui dua pilihan transmisi yakni otomatis CVT dan manual 6-percepatan.

6. SPESIFIKASI HONDA BR-V 2019 

Berikut ini adalah spesifikasi New Honda BR-V 2019.

Mesin New Honda BR-V 2019

Seri mesin

L15 SOHC, 4 Silinder, i-VTEC, Drive By wire

Pasokan Bahan Bakar

PGM-FI

Tenaga Maksimum

118,5 Hp (120 Ps) @ 6.600 rpm

Torsi Maksimum

145 Nm (14,8 kg.m) @ 4.600 rpm

Kapasitas Silinder

1.496 cc

Bore X Stroke

73 mm X 89,4 mm

Tipe Transmisi

CVT with Earth Dreams Technology

Rangka New Honda BR-V 2019

Panjang X Lebar X Tinggi

4.456 mm X 1.735 mm X 1.666 mm

Jarak Sumbu Roda

2.662 mm

Jarak Pijak Antar Roda Depan / Belakang

1.500 mm / 1.500 mm

Ground Clearance

N/A

Kapasitas Tangki

42 Liter

Suspensi/Kaki-Kaki New Honda BR-V 2019

Suspensi Depan & Belakang

MacPherson Strut & H-Shape Torsion Beam

Sistem Kemudi

Rack And Pinion with Electronic Power Steering

Rem Depan & Belakang

Ventilated Disc & Drum

Teknologi Sistem Pengereman

Anti-Lock Braking System (ABS) + Electronic Brake-Force Distribution (EBD)

Teknologi Safety Sasis

G-CON + ACE with Side Impact Beam

Struktur Sasis

Monokok, A-Segment

Pelek

Alloy Wheel 16 inchi

Jenis Ban

Dunlop Enasave, 195/60 R16

 

7. KELEBIHAN & KEKURANGAN HONDA BR-V 2019 

Setiap produk pastinya memiliki kelebihan dan kekurangan tersendiri, pun demikian dengan New Honda BR-V 2019 ini. Sebagai merek terkenal, sudah tentu ada berbagai sentimen yang hadir atas mobil ini, Mobilmo.com telah memaparkan berbagai kelebihan dan kekurangan New Honda BR-V 2019 ini.

Kelebihan

Kekurangan

Lampu projector membuat tampilan segar dan fokus sorot lampu baik

Masih menggunakan basis model lama

Penambahan fitur pada tipe Prestige CVT ini sangat terasa

Desain mulai usang dan ketinggalan zaman

Merupakan LSUV dengan performa terbaik dikelasnya

Belum ada pengaturan setir teleskopik

8. DAFTAR HARGA HONDA BR-V 2019 

Honda BR-V sejatinya berdiri untuk memenuhi masyarakat yang kritis. Hal serupa juga disampaikan oleh Jonfis Fandy selaku Marketing and After Sales Director PT. HPM. Dalam wawancaranya, Jonfis mengatakan bahwa BR-V diciptakan untuk mereka yang bukan saja mementingkan pembaharuan serta desain, namun juga performa mesin bertenaga, irit bahan bakar hingga harga jual kembali yang stabil. Di kesempatan tersebut, dipaparkan juga daftar harga Honda BR-V terbaru 2019.

TIPE MOBIL

HARGA HONDA BR-V TERBARU

New Honda BR-V S M/T

Rp. 238.000.000

New Honda BR-V E M/T

Rp. 252.500.000

New Honda BR-V E CVT

Rp. 262.500.000

New Honda BR-V Prestige CVT

Rp. 279.500.000

*Harga per bulan Mei 2019

9. VIDEO HONDA BR-V 2019 

10. KESIMPULAN HONDA BR-V 2019 

Gambar menunjukkan sebuah mobil New Honda BR-V 2019 berwarna kuning dilihat dari sisi depan

Seberapa kuat pesonanya merebut hati kami?

Jujur saja, ada sedikit rasa kecewa dari kami Mobilmo.com saat mengetahui New Honda BR-V 2019 hanya sebatas facellift. Karena sejatinya mobil ini sudah harus ganti model yang lebih modern. Namun, ya ubahan ini mungkin dinilai PT Honda Prospect Motor cukup untuk menggaet para penyuka LSUV. 

>>> Mari klik sini untuk lanjut membaca artikel review mobil yang menarik lainnya

Review mobil serupa

  • 13/06/2018 | Ryan Sugandy

    Review Honda BR-V E Prestige Facelift 2018, Tampil Lebih Segar Dan Lebih Nyaman

    Honda BR-Vmerupakan low SUV Honda yang pertama kali diluncurkan pada tahun 2015 dan langsung mendapatkan respon pasar yang cukup baik. Setelah 3 tahun tanpa perubahan, Honda akhirnya merilis Honda BR-V E Prestige Facelift 2018. Apa saja perubahan yang dilakukan untuk mobil ini dan bagaimanakah gambran performanya? Berikut ini adalah review Honda BR-V E Prestige Facelift 2018!

  • 20/09/2017 | Mobilmo.com

    Kelebihan Dan Kekurangan Honda BR-V serta spesifikasi lengkapnya.

    Honda BR-V adalah mobil jenis mini SUV atau crossover yang diproduksi oleh pabrikan Honda tahun 2015. Pertama kali dikeluarkan di Indonesia dan sekaligus diperkenalkan diseluruh dunia pada bulan Agustus 2015 diajang GIIAS.

  • 05/08/2017 | Mobilmo.com

    Berapa Sebenarnya Harga Honda BR-V Di Tanah Air

    Ramai berita di media tentang gambaran mobil cross-0ver Honda BR-V yang diperkenalkan pihak Honda baru baru ini. Mobil ini akan resmi diluncurkan pada bulan agustus mendatang di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2015.