Nissan March merupakan mobil hatchback yang pertama kali diluncurkan di Indonesia pada tahun 2010 silam. Semenjak peluncuran perdananya hingga sampai saat sekarang mobil ini mampu memikat para calon konsumen dan bahkan sudah laku terjual lebih dari 28 ribu unit. Dengan menilik sebuah angka yang benar-benar fantastis tersebut dapatlah kita simpulkan bahwa minat masyarakat Indonesia pada
citycar buatan Jepang ini sangatlah cukup tinggi.
Disamping Nissan March ini merupakan mobil yang pas untuk anak muda harga mobil Nissan March ini juga lumayan tidak menguras kantong, namun untuk urusan bodi juga tak kalah dengan
Daihatsu Ayla,
Toyota Agya maupun
Honda Brio yang sama-sama merupakan mobil perkotaan.
Spesifikasi lengkap Nissan March semua tipe
Mesin atau dapur pacu Nissan March
Untuk mesin atau dapur pacu yang digunakan Nissan March terbaru hadir dengan 2 varian, yakni tipe mesin 1.2 L dan tipe mesin 1.5 L
Tipe Mesin 1.2 L
Dapur pacu Nissan March 1.2 L dibekali dengan mesin bertipe HR12DE yang mampu menghasilkan tenaga maksimal hingga 76 ps pada 6.000 rpm serta torsi maksimal yang dapat dicapai adalah 106 kg.f pada 4.000 rpm
Tipe Mesin 1.5 L
Sedangkan untuk dapur pacu yang dibenamkan pada Nissan March 1.5 L adalah mesin bertipe HR15DE yang mampu menghasilkan tenaga maksimal hingga 102 ps pda 6.000 rpm serta torsi maksimal mencapai 108 kg.f pada 4.400 rpm.
Desain Mobil Nissan March
Setelah kita mengetahui tentang mesin yang digunakan oleh Nissan March, selanjutnya kita beralih pada sisi desain yang yang ditawarkan kepada konsumen, baik desain eksterior Nissan March maupun desain interior Nissan March terbaru.
Desain eksterior Nissan March
Untuk desain bagian luar, Nissan March tampil dengan sangat stylish dan sporty, apalagi jika dilihat dari bagian grill yang digunakan pada bagian depan yang menggunakan desain V-Strut membuat mobil March terlihat begitu elegan.
Selain itu pada vagian headlamp juga terlihat lebih besar disertai dengan desain bumper depan Nissan March yang sudah dilengkapi dengan foglamp sehingga memberikan kesan semakin tampak lebih sporty .
Sedangkan untuk bumper Nissan March bagian belakang sudah didesain lebih dinamis yang dilengkapi juga dengan lampu LED. Tak hanya itu saja untuk menambah kesan sporty yang melekat sempurna, Nissan juga menambahkan velg Alloy ukuran 15 inci pada
mobil hatchback ini.
Desain interior Nissan March
Selain memiliki tamiplan yang sporty dan elegan pada bagian luarnya, pada bagian dalam Nissan March memiliki kabin yang didominasi dengan warna hitam, sedangkan untuk bagian back cluster juga didesain lebih mengkilat serta dilengkapi dengan multi information display sehingga memberikan kesan sebagai mobil yang modern. Nissan March menjadi mobil yang sangat cocok buat anak muda masakini.
Fitur-fitur Nissan March
Sebagai mobil masakini yang didesain sporty dan stylish, sebagai mobil perkotaan yang juga menyasar pada anak muda tentunya harus syarat dengan kecanggihan serta fitur-fitur yang menarik. Dan berikut ini adalah fitur-fitur lengkap yang ada pada mobil Nissan March terbaru :
Multi Information Display, fitur ini akan menampilkan informasi mengenai konsumsi bahan bakar, waktu pengereman, kondisi ban, filter, dan oli.
Steering Audio Control Switch, fitur ini sangat berguna sekali untuk memudahkan kita dalam mengontrol atau mengatur audio.
Audio 2-Din, dengan adanya fitur ini pengguna bisa dengan mudah dalam memutar lagu dari gadget yang dihubungkan dengan sambungan USB dan AUX.
Dual SRS Air Bag, Anti Lock Breaking System (ABS), Electronic Brake-force Distribution (EBD), dan Vehicle Dynamic Control (VDC) juga dihadirkan dalam mobil Nissan March 2015 yang akan bermanfaat sekali sebagai fitur keamanan pada saat digunakan.
Harga Nissan March
Setelah mengetahui berbagai fitur-fitur yang ditawarkan Nissan March serta desain interior dan juga eksteriornya, maka yang terakhir kita akan kita bahas harganya.
Daftar Harga Nissan March untuk semua tipe.
Karena Nissan March hadir dengan beberapa varian, maka untuk harga mobil Nissan March juga bervariasi tergantung tipe serta kelengkapan fitur-fitur yang ada pada citycar untuk anak muda ini.
Meskipun sudah dilengkapi dengan fitur-fitur yang cangih, mobil ini juga masuk pada jajaran mobil baru dengan harga murah dan pas buat anak muda Indonesia.
Dan berikut ini adalah daftar harga Nissan March terbaru untuk semua tipe
Harga Nissan March Mid MT 1.2 : Rp 161.900.000,-
Harga Nissan March Mid AT 1.2 : Rp 171.850.000,-
Harga Nissan March XS AT 1.2 : Rp 181.850.000,-
Harga Nissan March MT 1.5 : Rp 188.650.000,-
Harga Nissan March AT 1.5 : Rp 198.400.000,-
Note : Harga disetiap daerah mungkin bisa berbeda-beda, jadi untuk mengetahui detail harga Nissan March secara pasti silahkan datang langsung ke dealer-dealer resmi Nissan yang tersebar diseluruh Indonesia.
Baca juga :
Meski Menjadi Varian Termahal, Harga Datsun GO+ Panca T-Style Masih Tergolong Murah
Itulah spesifikasi lengkap dan daftar harga Nissan March terbaru. Semoga informasi ini bisa memberikan manfaat bagi Anda yang sedang memiliki rencana untuk membeli mobil murah, mobil yang irit bahan bakar dan mobil yang cocok untuk anak muda masakini.