Spesifikasi Dan Harga Honda CR-Z, Ingin memiliki mobil sport yang
hemat BBM ? jawabanya adalah Honda CR-Z. kemunculan mobil ini memang sempat menggegerkan konsumen dalam negri terutama para pecinta mobil sport. Betapa tidak, selain menyematkan teknologi hemat BBM, mobil ini juga didesain dengan gaya sporty masa kini. Pokoknya oke abislah buat anak muda sekarang.
Melengkapi informasi tentang Honda CR-Z berikut kami berikan sedikit ulasan tentang spesifikasinya.
Spesifikasi Honda CR-Z
Seperti yang kami utarakan sebelumnya, Honda CR-Z memiliki desain sporty yang cukup menawan. Terlihat mobil ini memiliki kesan yang futuristic saat dilihat dari luar. Bagian depan eksterior mobil ini didesain dengan grill serta bumper yang modern serta elegan. Keadaan tersebut ditambah lagi dengan lampu fog lamp, yang selain mempercantik desain mobil, fog Lamp juga berguna untuk menembus kabut malam yang tebal saat cuaca mendung.
Kesan futuristic kian dipertegas dengan Rear combination lamp pada mobil. Dengan adanya HID light dan LED stop lamp pada bagian depan dan belakang mobil, mobil benar-benar semakin terlihat begitu elegan.
Pada bagian interiornya, Honda CR-Z telah dibekali beberapa fitur modern dan terkini untuk memanjakan pengemudi serta penumpang. Anda tak perlu khawatir merasa kebosanan di dalam mobil saat melakukan perjalanan jauh. Seperti halnya mobil mobil lain, interior Honda CR-Z juga dilengkapi dengan fitur hiburan berupa Audio yang sangat berkualitas. Tak ketinggalan Untuk menjaga kesegaran penumpang, mobil ini dilengkapi dengan teknologi AC yang dapat diatur sesuai kebutuhan pengguna sehingga penumpang tidak merasa kedinginan atupun merasa gerah.
Soal dapur pacu, mobil Honda CR-Z dibekali dengan mesin tipe SOHC i-vect 4 silinder segaris 16 katup. Mesin tersebut berkapasitas 1.5 L, mampu memberikan tenaga tinggi hingga 120 PS pada 6.600 RPM serta torsi maksimal mencapai 145 Nm.
Mobil ini juga dilengkapi dengan motor listrik yang menggunakan baterai 12 V-28 Ah dapat memberikan tenaga tambahan mencapai 20 PS pada 2.000 RPM dengan torsi maksimal 78 Nm pada 1.000 RPM.
Soal transmisi, mobil ini memiliki dua pilihan yaitu Manual 6 percepatan serta 6 percepatan otomatis. setiap pilihan transmisinya diberikan teknologi Continuously Variable Transmission (CVT). Anda pasti sudah tahu tentang kegunaan teknologi CVT yang dapat menghaluskan rasa saat melakukan perpindahan gigi tanpa ada hentakan.
Soal konsumsi BBM, Mobil ini diklaim Cuma menghabiskan satu liter saja saat menempuh perjalanan sejauh 21,6 km. gimana Cukup Irit kan ?.
Harga Honda CR-Z
Harga Honda CR-Z terbilang masih cukup tinggi terdengar di telinga para konsumen lokal. Untuk pasaran dalam negeri mobil ini di banderol Rp 519 juta pada varian CR-Z CVT sedangkan untuk CR-Z CVT Special mobil sport ini dibanderol dengan harga Rp 529 juta.
Perlu diketahui, banderol harga diatas merupakan harga yang cukup terjangkau untuk kelas
mobil sport dengan tenaga mobil yang cukup besar. Selain itu desain mobil yang megah dengan aura sporty masa kini juga dapat mempengaruhi harga mobil CR-Z yang terbilang tinggi. ditambah lagi dengan konsumsi BBM yang irit maka mobil ini terbilang cukup murah untuk para pecinta mobil sport ditanah air.
Tak suka dengan Mobil Sport karena terlalu mahal, anda bisa membeli mobil sedan Honda City terbaru, harganya dibawah Mobil CR-Z yaitu sekitar 300 jutaan. untuk lebih lengkapnya anda bisa baca ulasan tentang Spesifikasi All New Honda City
Di sini.
Save