Review Toyota Yaris 2013 Indonesia, Spesifikasi Dan Gambar Lengkap

16/12/2017 | Mobilmo.com

Mobil Toyota Yaris 2013 atau yang biasa disebut Toyota Yaris generasi ketiga merupakan mobil hatchback yang mengalami perombakan bentuk dari generasi kedua mobil ini. Kemunculan mobil generasi ketiga ini memang bisa dikatakan agak sedikit terlambat dibandingkan dengan pesaingnya seperti Honda Jazz. Namun Toyota tidak mau membiarkan ketertinggalannya dan menyusul pesaingnya dengan menghadirkan versi teranyar dari Toyota Yaris yang memiliki desain terbaru dan tentunya lebih elegan. Apa saja penambahan yang ditawarkan oleh mobil ini? Selengkapnya bisa dilihat review Toyota Yaris 2013 Indonesia di bawah ini.

PENGANTAR TOYOTA YARIS 2013

Mobil Yaris generasi ketiga ini memiliki tipe G dan E yang diperkenalkan dan dirilis pada tahun 2014 silam. Mobil yang juga disebut sebagai All New Toyota Yaris ini hadir dengan konsep bodi yang sangat aerodinamis dibandingkan dengan generasi pendahulunya sehingga membuatnya memiliki aura lebih sporty. Karena mobil ini didesain mengikuti perkembangan jaman dan gaya khas anak muda, mobil ini juga menargetkan konsumen yang berjiwa muda dan aktif. Review Toyota Yaris 2013 Indonesia oleh Mobilmo.com bisa dilihat di bawah ini.

EKSTERIOR TOYOTA YARIS 2013

Eksterior Toyota Yaris 2013 secara sekilas memiliki bentuk yang hampir sama dengan bentuk eksterior generasi kedua mobil ini. Namun kali ini All New Yaris didesain memiliki lekukan bodi yang lebih tegas sehingga membuat aura sporty mobil ini semakin kental, khususnya untuk Toyota Yaris tipe TRD Sportivo. Bisa dibilang bagian eksterior mobil ini tidak mendapat perubahan yang terlalu signifikan.

 

 

  • Desain bagian depan

Bagian depan mobil ini memiliki sepasang head lamp segaris dengan grille beraksen hitam yang ditengahnya terdapat logo Toyota beraksen krom sehingga memberikan kesan yang sporty. Di bagian bumper depan, fog lamp tetap berbentuk bulat dan tertanam di casing hitam serta Daytime Running Light yang menyatu dengan spoiler membuat mobil ini terlihat makin stylish dan modern.

 

 

  • Desain bagian samping

Bagian samping mobil ini memiliki desain lekukan ke belakang dan bagian jendela didesain lebih kecil. Terdapat tape stripe bertuliskan TRD Sportivo dan side skirt yang didesain untuk memberikan kesan hatchback yang futuristik.

  • Desain bagian belakang

Di bagian belakang mobil ini terdapat rear roof spoiler dan lekukan yang begitu tegas sehingga memberikan kesan sporty. Bumper bagian bawah  menggunakan moulding hitam dan stop lamp yang memiliki lekukan sehingga membuat mobil ini terlihat semakin lebih gagah, sporty dan futuristik.

INTERIOR TOYOTA YARIS 2013

Interior Toyota Yaris 2013 ini pada dasarnya memiliki interior yang mendapatkan perubahan dengan ditambahkan fitur-fitur yang membuat bagian interior mobil ini terlihat lebih mewah dan modern.   

  • Dashboard dan setir

Bagian dashboard mobil ini didesain menggunakan warna hitam dan beberapa aksen krom serta menggunakan bahan yang berkualitas. Desain yang minimalis ini dilengkapi dengan Head Unit Design di bagian tengah dashboard mobil yang memiliki fitur seperti audio player yang menggunakan 7 inci full touchscreen, miracast/mirroring, internet, dan Bluetooth, serta terdapat juga tombol-tombol fungsional seperti auto AC dan juga smart stop button sehingga memberikan kesan kabin yang modern. Bagian setir kemudi didesain dengan setir berbentuk lebih racing sehingga memberikan nuansa sporty pada ruang kabin.

  • Kursi

Untuk jok pada mobil ini menggunakan material jok yang terbuat dari material semi bucket seat yang sangat nyaman digunakan sebagai tempat duduk. Didesain dengan perpaduan warna yang unik memberikan nuansa yang begitu sporty di setiap bagiannya.

 

 

  • Bagasi

Dibandingkan dengan generasi sebelumnya yang memiliki ukuran bagasi sangat kecil. Di mobil ini daya tampung bagasinya didesain lebih besar dan luas sehingga mampu menampung barang bawaan yang lumayan banyak.

FITUR TOYOTA YARIS 2013

 

 

Fitur keselamatan yang diterapkan pada mobil ini dimulai dengan kerangka model Energy Absorbing Body Structure dan High Strength Body Frame yang memiliki material rangka lebih kuat dan dirancang dengan model perisai untuk memberikan keamanan pada pengemudi serta penumpangnya. Selain itu, mobil ini juga dilengkapi dengan Dual SRS Airbags untuk semua tipe dan 3 point seatbelt dengan potensioner dan force limiter yang akan melindungi pengemudi dan penumpangnya ketika terjadi sesuatu yang tidak diinginkan. Di bagian jok Toyota Yaris dilengkapi dengan Whisplash Injury Lessening yang akan melindungi kepala saat terjadi kecelakaan. Tidak lupa sistem pengereman berupa ABS dengan EBD yang akan memberikan perlindungan maksimal. Terakhir fitur keamanan pada mobil ini sudah dilengkapi dengan Security System dengan Immobilizer Key serta alarm yang akan menjaga mobil anda ketika sedang tidak digunakan.

OPERASI TOYOTA YARIS 2013

 

 

Mesin yang digunakan oleh Toyota Yaris 2013 ini menggunakan mesin 1 NZ–FE-1.4 berjenis DOHC VVT-I yang memiliki kapasitas sebesar 1.496 cc dengan empat silinder 16 katup berbahan bakar bensin. Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga maksimal hingga 109 Ps pada putaran 6.000 rpm dengan torsi maksimal hingga 144 Nm pada putaran 4.200 rpm. Mesin Toyota Yaris ini menggunakan teknologi EFI yang akan meningkatkan efisiensi konsumsi bahan bakarnya. Untuk transmisinya sendiri, Toyota Yaris hadir dalam dua pilihan transmisi, yaitu empat percepatan untuk tipe otomatis dan lima percepatan untuk tipe manual.

KELEBIHAN DAN KEKURANGAN TOYOTA YARIS 2013

Kelebihan dan kekurangan mobil Toyota Yaris 2013 bisa dilihat di tabel berikut.

Kelebihan Kekurangan
Desain eksterior dan interior terlihat lebih menawan Tidak semua tipe mendapatkan fitur tambahan
Luas bagasi yang sedikit lebih luas. Ruang kabin tidak mengalami penambahan luas
Irit bahan bakar  

SPESIFIKASI TOYOTA YARIS 2013

Spesifikasi Toyota Yaris 2016 bisa dilihat di tabel berikut.

Model Yaris tipe G M/T Yaris tipe G A/T Yaris TRD tipe S M/T Yaris TRD tipe S A/T Yaris tipe E M/T Yaris tipe E A/T

Mesin Toyota Yaris 2013

Seri Mesin 1 NZ – FE
Tipe Mesin IL 4 Cyl 16 V DOHC VVT-i
Isi Silinder (cc) 1497
Daya Maksimum (Ps/rpm) 109/6000
Torsi Maksimum (Kgm/rpm) 14.4/4200

Dimensi Toyota Yaris 2013

P x L x T (mm) 4115 x 1700 x 1475
Jarak Poros Roda (mm) 2550
Jarak Pijak / Tread (Depan/Front) (mm) 1470
Jarak Pijak / Tread (Belakang / Rear) (mm) 1460

Sasis Toyota Yaris 2013

Suspensi Depan MacPherson strut with coil spring and stabilizer
Suspensi Belakang Torsion beam with coil spring and stabilizer
Rem Depan 14″ Disc
Rem Belakang Drum
Ukuran Ban 185 / 60 R15

DAFTAR HARGA TOYOTA YARIS 2013

Daftar harga Toyota Yaris 2013 bisa dilihat di bawah ini.

Tipe mobil Harga Toyota Yaris 2013
Toyota Yaris tipe E M/T Rp. 227.800.000,-
Toyota Yaris tipe E A/T Rp. 238.600.000,-
Toyota Yaris tipe G M/T Rp. 236.100.000,-
Toyota Yaris tipe G A/T Rp. 246.100.000,-
Toyota Yaris tipe TRD S M/T Rp. 258.000.000,-
Toyota Yaris tipe TRD S A/T Rp. 258.800.000,-

*catatan: harga diatas bisa berubah sewaktu-waktu

VIDEO TOYOTA YARIS 2013

Sebagai penutup ulasan, anda bisa melihat video Toyota Yaris 2013 dibawah ini.

KESIMPULAN TOYOTA YARIS 2013

Mobil hatchback buatan Toyota ini sudah mampu menyaingi para kompetitornya, mulai dari harga, performa, desain, hingga fitur yang diberikan. Walaupun memiliki sedikit kekurangan dari segi luas kabin, tapi hal itu tidak mengurangi kinerja dan kenyamanan mobil ini.

Review mobil serupa