Review Ford Everest 2007, Spesifikasi Dan Harga Lengkap

09/01/2018 | Mobilmo.com

Ford Everest 2007 atau yang lebih dikenal dengan Ford Everest generasi kedua merupakan salah satu mobil Ford yang diperkenalkan di Indonesia pada 2006 silam. Mobil Mid-Size SUV ini menggunakan basis yang sama dengan saudaranya, yaitu Ford Ranger. Selengkapnya bisa dibaca review Ford Everest 2007 dibawah ini.

PENGANTAR FORD EVEREST 2007

Mobil SUV ini dibuat untuk menggantikan generasi pertama yang memulai debutnya sejak sejak tahun 2003 lalu. Mobil ini berusaha menjadi mobil yang memberikan performa terbaik diantara para kompetitor lainnya seperti Mitsubishi Pajero Sport atau Toyota Fortuner. Mobil generasi kedua ini mengalami penambahan fitur yang tidak terlalu signifikan di tahun 2010 dan 2013 sebelum mobil ini dirombak total pada tahun 2015. Review lengkap tentang Ford Everest 2007 oleh mobilmo.com bisa dibaca di bawah ini.

EKSTERIOR FORD EVEREST 2007

Eksterior Ford Everest 2007 memiliki desain atas yang terlihat cukup pendek. Namun secara keseluruhan mobil ini terlihat begitu tangguh, kokoh, sporty, dan elegan.

 

 

  • Desain bagian depan

Bagian depan mobil ini memiliki grill beraksen krom dan memiliki lubang udara yang cukup besar. Ditambah dengan head lamp berbentuk kotak yang besar dan bumper yang memiliki fog lamp kecil semakin memberikan kesan tangguh dan sporty.

 

 

  • Desain bagian samping

Bagian samping mobil ini terlihat begitu simpel namun tetap modern karena bagian handle pintu menggunakan aksen krom. Jika dilihat secara seksama, bagian atas kapnya memiliki roof rail yang membuat mobil ini semakin terlihat tangguh. Selain itu mobil ini memiliki Ground Clearance setinggi 225 mm yang mampu kemampuan mengarungi air setinggi hingga 800 mm sehingga mobil ini semakin memberikan kesan yang tangguh.

 

 

  • Desain bagian belakang

Bagian belakang mobil ini dirancang lebih dinamis dan lebih tinggi yang menonjolkan sisi tangguh mobil ini. Stop lamp LED berbentuk kotak, adanya roof spoiler, dan tempat ban cadangan membuat bagian belakang mobil ini semakin terlihat elegan dan tangguh.

INTERIOR FORD EVERST 2007

Lanjut ke bagian interior Ford Everest 2007. Desain interior pada mobil Ford ini didesain memiliki ukuran kabin yang tidak terlalu luas namun memiliki ruang gerak yang lebih luas dibandingkan dengan mobil pertamanya. Penggunaan material yang berkualitas juga membuat pengendara dan penumpang di dalam Ford Everest merasa betah dan nyaman ketika berada dalam perjalanan. 

  • Dashboard dan setir

Bagian dashboard mobil ini memiliki desain yang cukup sederhana. Desain sederhana ini bisa dilihat dari penggunan kombinasi dua warna yang begitu pas berpadu. Di bagian tengah mobil ini disematkan 2din Audio Control dan AC Control yang akan memberikan kenyamanan ketika sedang berkendara. Bagian setir mobil ini terlihat sporty berkat penggunaan warna hitam dan aksen silver yang begitu gagah.

 

 

  • Kursi

Bagian kursi mobil ini menggunakan bahan yang berkualitas dan mampu menampung hingga tujuh penumpang. Sudah pasti kursi akan memberikan kenyamanan bagi pengemudi dan penggunanya.

  • Bagasi

Bagian bagasi belakang memiliki ruang yang cukup luas untuk menampung beberapa barang. Terlebih jika kursi baris ketiga dilipat ketika tidak digunakan, ruang bagasi pada mobil ini menjadi lebih luas.

FITUR FORD EVEREST 2007

 

 

Karena kurangnya informasi, fitur keselamatan dan keamanan pada mobil ini tidak bisa dijabarkan secara terperinci. Namun untuk sekelas Ford, sudah pasti perusahaan ini akan memberikan fitur keselamatan dan keamanan yang cukup lengkap. Beberapa diantaranya adalah seat belt yang akan menjaga penumpang dari benturan di bagian depan kabin mobil.

OPERASI FORD EVEREST 2007

 

 

Mesin Ford Everest 2007 baik kabin berukuran 4x2 dan 4x4 menggunakan mesin Duratorq TDC-I MZR-CD kapasitas sebesar 2.500 cc yang mampu menghasilkan tenaga maksimal sebesar 143 Ps pada putaran 3.500 rpm dan untuk torsi maksimumnya mencapai 330 Nm pada 1.800 rpm. Untuk transmisinya, spesifikasi Ford Ranger ini akan digerakkan oleh transmisi 2WD atau 4WD yang akan menghasilkan tarikan mesin lebih responsif.

KELEBIHAN DAN KEKURANGAN FORD EVEREST 2007

Kelebihan dan kekurangan mobil Ford Everest 2007 bisa dilihat di tabel berikut.

Kelebihan

Kekurangan

Perfoma mesin lebih mumpuni Ruang kepala agak sempit
Bagasi cukup lega walaupun semua kursi terisi penuh Bantingan terlalu keras
Mampu menampung hingga 7 orang Kurang populer dijamannya
Desain interior dan eksterior terlihat elegan  

SPESIFIKASI FORD EVEREST 2007

Spesifikasi Ford Everest 2007 bisa dilihat di tabel berikut.

Mesin MZR-CD 2,5 liter 4 silinder segaris
Tenaga 143 Ps pada putaran 3.500 rpm
Torsi 330 Nm pada putaran 1.800 rpm
Konsumsi BBM 7-9 km/L (dalam kota), 10-13 km/L (luar kota)
Transmisi 5-speed manual dan 5-speed otomatis
Suspensi Independent Double Wishbone (depan), Per Daun Rigid with Stabilizer (belakang)

DAFTAR HARGA FORD EVEREST 2007

Karena merupakan mobil lama, maka harga Ford Everest 2007 dengan kondisi bekas berkisar antara Rp 100.000.000  hingga Rp 125.000.000.

VIDEO FORD EVEREST 2007

Sebagai penutup ulasan mobil ini silahkan melihat video Ford Everest 2007 di bawah ini.

KESIMPULAN FORD EVEREST 2007

Walaupun mobil SUV ini kurang popular dijamannya, namun para pengguna yang menggunakan mobil ini merasa cukup puas dengan apa yang diberikan mobil ini. Selain performanya yang mumpuni, pengemudi dan penumpang juga dimanjakan oleh fitur-fitur penunjang dalam kabin yang begitu modern sehingga membuat pengemudi dan penumpang merasa nyaman ketika berada di dalam mobil ini.

Review mobil serupa

  • 20/09/2017 | Mobilmo.com

    Spesifikasi Dan Harga All New Ford Everest 2015

    Spesifikasi serta Harga mobil All New Ford Everest 2015. Satu lagi pilihan mobil terbaru yang akan disuguhkan untuk para konsumen di Indonesia khususnya bagi para pecinta mobil SUV ditahun 2015 ini adalah All New Ford Everest 2015.

  • 05/08/2017 | Mobilmo.com

    Harga All New Ford Everest – New Ford Ranger Dan New Ford Focus

    Tiga produk global paling baru telah resmi diluncurkan oleh Ford Motor indonesi (FMI) yakni, All New Ford Everest, New Ford Ranger dan juga New Ford Focus. Peluncuran mobil terbaru besutan Ford tersebut dilakukan pada saat pagelaran pameran otomotif IIMS 2015 di JIExpo Kemayoran, Jakarta pada hari Rabu 19 Agustus 2015.

  • 05/08/2017 | Mobilmo.com

    Estimasi Harga All New Ford Everest Di Indonesia

    All New Ford Everest pada bulan Agustus mendatang akan dikenalkan di salah satu pameran otomotif internasional oleh Ford Motor Indonesia (FMI). SUV tertinggi generasi terbaru FMI tersebut telah dilengkapi dengan berbagai macam fitur yang sangat canggih.